Kendali – Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Abdul Hakim Adjam, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah bersama Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, pada Senin (17/2/2025). Rakor ini juga dirangkaikan dengan pembahasan terkait Angkutan Lebaran Tahun 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Abdul Hakim Adjam didampingi oleh Kepala BPS Kota Tidore Kepulauan, Oki Afrizal, serta Kepala Dinas Sosial Kota Tidore Kepulauan, Umar Zen, bersama Tim TPID Kota Tidore Kepulauan.
Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, dalam arahannya menekankan pentingnya rakor ini sebagai upaya mempersiapkan daerah dalam menghadapi bulan suci Ramadan. Ia juga menyoroti kesiapan dalam menghadapi lonjakan mobilitas masyarakat selama arus mudik dan arus balik Lebaran.
“Semua harus dipersiapkan sejak dini karena mobilitas masyarakat yang semakin tinggi. Oleh karena itu, manajemen transportasi darat, laut, dan udara harus diperhatikan dengan baik. Seluruh pihak, termasuk Kementerian Perhubungan, TNI, Polri, serta Pemerintah Daerah, harus bersinergi dalam menghadapi momen ini,” ujar Tito.
Sementara itu, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, Puji Ismartini, dalam pemaparannya menyebutkan bahwa kenaikan harga beberapa komoditas perlu diwaspadai menjelang Ramadan dan Idulfitri. Beberapa komoditas yang diperkirakan mengalami lonjakan harga antara lain daging ayam ras, tarif angkutan udara, telur ayam ras, bawang merah, bawang putih, beras, serta emas perhiasan.
Meskipun terjadi deflasi pada Januari 2025, beberapa komoditas masih mengalami inflasi dan perlu mendapat perhatian. Secara nasional, sebanyak 101 kabupaten/kota mengalami kenaikan Indeks Perubahan Harga (IPH) pada minggu kedua Februari, sementara 243 kabupaten/kota mengalami penurunan IPH.
Usai mengikuti rakor, Abdul Hakim Adjam menegaskan bahwa Tim TPID Kota Tidore Kepulauan harus melakukan pemantauan harga menjelang bulan suci Ramadan sesuai arahan Menteri Dalam Negeri.
Keterangan Foto:
Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Abdul Hakim Adjam, bersama Tim TPID Kota Tidore Kepulauan mengikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah dan Pembahasan Angkutan Lebaran 2025 secara virtual bersama Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian.