News

“Show Israel the Red Card”: Suporter Malut United Kibarkan Bendera Palestina di Gelora Kie Raha

33
×

“Show Israel the Red Card”: Suporter Malut United Kibarkan Bendera Palestina di Gelora Kie Raha

Sebarkan artikel ini
Spanduk "Show Israel the Red Card" yang dibentangkan supporter Malut United.Foto/NMB

Kendali – Laga panas antara Malut United menghadapi PSBS Biak di Stadion Gelora Kie Raha bukan hanya menjadi sajian penuh tensi di atas lapangan hijau, tetapi juga menjadi simbol solidaritas global dari tribun penonton.

Sejumlah ultras Malut United yang tergabung dalam North Moluccans Boys (NMB) dan The Salawaku menggelar aksi solidaritas kemanusiaan dengan membentangkan bendera Palestina di berbagai sudut tribun stadion. Momen ini menjadi bagian dari kampanye internasional bertajuk “Show Israel the Red Card”—gerakan moral yang menyerukan penghentian genosida dan penjajahan oleh Israel terhadap rakyat Palestina.

Yang menarik, aksi tersebut merupakan hasil kolaborasi lintas negara antara NMB x The Salawaku dengan Green Brigade Ultras, kelompok suporter fanatik Celtic FC asal Skotlandia. Inisiatif ini berawal dari pesan digital yang dikirim oleh Green Brigade, mengajak rekan-rekan suporter di Indonesia Timur untuk bersama-sama mengangkat isu Palestina dalam aksi serentak global.

“Pesan dari mereka menyentuh kami. Ketika Green Brigade menghubungi lewat kanal digital dan mengajak untuk bersama menyuarakan ‘Show Israel the Red Card’, kami langsung sepakat. Ini bukan lagi soal sepak bola semata, ini tentang kemanusiaan,” ujar Rusli Oces, pentolan NMB dari tribun selatan.Melalui aksi tersebut, mereka menyuarakan fakta tragis. 382 atlet sepak bola Palestinagugur,235 atlet lintas cabang olahraga terbunuh, 147 fasilitas sepak bola dihancurkan, dan 140 fasilitas olahraga lainnya lumpuh total.

“Kami ingin mengajak seluruh pencinta sepak bola untuk memberikan kartu merah kepada Israel atas kejahatan kemanusiaan yang telah melumpuhkan dunia olahraga di Palestina,” tegas Rusli.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *