Kendalikek

Onefeel Manggung Perdana Market EAST FEST 2024 Setelah Vakum 11 Tahun

109
×

Onefeel Manggung Perdana Market EAST FEST 2024 Setelah Vakum 11 Tahun

Sebarkan artikel ini

kendali – Band Onefeel kembali manggung perdana di Market EAST FEST 2024 setelah vakum 11 tahun. Band yang pernah berkiprah di Jogjakarta pada tahun 2012, bakal kembali menyalakan musik mereka yang pernah hist dengan Sunyi Tetap Berdiri. 

Tampil dengan personil full, Onefeel juga akan memberikan warna tersendiri dengan musik mereka, ‘’ini akan meriah karena kami sekalian reuni bersama dengan personil yang sekarang sudah punya kesibukan masing-masing,’’tutur Faisal vokalis Onefeel, Jumat ( 24/5/2024 ) 

Kami bakal tampil pada hari pertama tanggal 1 Juni, dengan membawakan 5 lagu yaitu, Sunyi Tetap Berdiri, Hilangnya mati, Malaikat Penolong, Bring Out Your Feel dan 1 lagu cover band Indonesia.

Dramer Onefeel Agung Prayogi bilang kami sangat bersemangat bisa manggung dengan band sendiri yang lebih seperti keluarga, setelah 11 tahun tidak manggung bareng,‘’ jujur Onefeel sudah menunggu panggung seperti ini, untuk bisa menghibur teman-teman,’’terangnya.
Sementara itu, Basis Onefeel Nurhadi Santosa menambahkan, panggung Market EAST menjadi panggung perdana untuk kami setelah sekian tahun tidak pernah manggung, kami berterima kasih kepada teman-teman Market Fest telah membuka peluang untuk kami bisa kembali berkarya lagi, ‘’semoga bisa menghibur teman-teman semua, ‘’terangnya.

Peliput : Teguh Tidore

Editor : Redaksi